Pembuatan gambar ERD dari Perpustakaan SMART


1. Menentukan entity-entity yang diperlukan

2. Menentukan Relationship antar entity

* Peminjaman
* Pendaftaran
* Sumbangan


Komponen Entity Relationship





Keterangan:

Key adalah atribut yang digunakan untuk menentukan suatu entity secara unik (bergaris bawah).

Atribut Simple adalah atribut yang bernilai tunggal.



3. Menentukan Cardinality Ratio & Participation Constraint

Menjelaskan jumlah keterhubungan 1 entity dengan entity lainnya.
Jenis Cardinality Ratio: 1:1, 1:M, dan M:N


Logical Record Structured (LRS)

LRS adalah representasi dari struktur record-record pada tabel-tabel yang terbentuk dari
hasil relasi antar himpunan entitas.
Menentukan Kardinalitas, Jumlah Tabel, dan Foreign Key (FK)

One to One (1:1)




Gambar di atas menunjukan relasi dengan kardinalitas karena:
1 orang hanya bisa melakukan 1 pendaftaran, dan
1 Pendaftaran hanya bisa dilakukan 1 orang.

Relasi 1:1 akan membentuk 2 tabel:
Tabel Fatimah (Id_fatimah, Nama, Alamat)
Tabel Pendaftaran (No_daftar, Status, Bya_pndftrn)

LRS yang terbentuk sbb:


One to Many(1:M)

Gambar di atas menunjukan relasi dengan kardinalitas karena:
1 Donatur bisa menyumbang banyak Buku, dan
Banyak Buku bisa disumbang 1 Donatur.

Relasi 1:M akan membentuk 2 tabel:
Tabel Donatur (Id_donatur, Nm_donatur, Pekerjaan, Alamat)
Tabel Buku (Id_buku, Judul, Pengarang, Penerbit)

LRS yang terbentuk sbb:




Many to Many(M:N)


Gambar di atas menunjukan relasi dengan kardinalitas karena:
1 Anggota bisa meminjam banyak Buku, dan
Banyak Buku bisa dipinjam 1 Anggota.

Relasi M:N akan membentuk 3 tabel:
Tabel Anggota(Id_Anggota, Nama, Tgl_lhr, Tmp_lhr, Alamat)
Tabel Pinjam(Id_buku, Tgl_pinjam, Tgl_kembali)
Tabel Buku (Id_buku, Judul, Pengarang, Penerbit)

LRS yang terbentuk sbb:



Participation Constraint
Menjelaskan apakah keberadaan suatu entity tergantung pada hubungannya dengan entity
lain.

Terdapat 2 macam yaitu:
1. Total Participation Constraint
Keberadaan suatu entity tergantung pada hubungannya dengan entity lain.


2.Partial Participation Constraint
Keberadaan suatu entity tidak tergantung pada hubungannya dengan entity lain.


Keterangan:
Seseorang lebih umum masuk ke dalam perpustakaan menjadi anggota dibandingkan
menjadi donatur.

6 komentar: